Vaksinasi Unggas Tertunda

- 18 Juni 2020, 13:12 WIB
large_ayam_antibiotik
large_ayam_antibiotik

SERANG, (KB).- Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pusat Kesehatan Hewan (Puskeswan), Dinas Pertanian (Distan) Kabupaten Serang mengungkapkan, selama masa pandemi Covid-19 di kegiatan pemberian vaksinasi unggas dan hewan lainnya terpaksa ditunda. Saat ini pemilik diminta melakukan perawatan hewannya secara mandiri.

Kepala UPT Puskeswan pada Distan Kabupaten Serang Tutur Kristianto menjelaskan, kegiatan pemberian vaksin pada hewan jenis unggas saat ini masih ditunda. Hal tersebut dikarenakan kondisi pandemi yang belum memungkinkan untuk melakukan aktifitas. Sehingga pihaknya menghimbau kepada tiap pemilik hewan agar melakukan perawatan secara mandiri.

"Kami saat ini belum melakukan vaksinasi lagi, karena ditunda dulu. Kondisi pandemi kan belum membaik. Jadi kami hanya meminta agar pemilik melakukan perawatan secara mandiri," katanya kepada Kabar Banten, Kamis (18/6/2020).

Pemberian vaksinasi unggas, lanjutnya, baru dilakukan pada Januari hingga Maret 2020 di beberapa kecamatan. Untuk pemberian vaksinasi unggas biasanya dilakukan dengan mendatangi kandang-kandang milik warga. Sebab pemberian difokuskan kepada unggas yang diternak oleh warga dan bukan unggas yang diliarkan.

"Jadi pemeliharaannya tidak hanya dengan vaksinasi saja. Untuk unggas kami hanya mendatangi kandangnya saja, tinggal memberikan vitamin secara rutin dan melakukan penyemprotan kandang," tuturnya. (TM)*

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x