Memancing Ikan Ternyata Bermanfaat Bagi Imunitas Tubuh, Ini Penjelasannya

- 11 Juli 2021, 13:15 WIB
Sejumlah warga sedang memancing ikan di sungai dilokasi, Kecamatan Kasemen, Kota Serang, Banten, Minggu 11 Juli 2021.
Sejumlah warga sedang memancing ikan di sungai dilokasi, Kecamatan Kasemen, Kota Serang, Banten, Minggu 11 Juli 2021. /Kabar Banten /Himawan Sutanto

KABAR BANTEN - Memancing ikan adalah sebuah kegiatan hobi sekaligus olah raga. Tidak hanya itu, kegiatan memancing ikan dilakukan juga sebagai terapi jiwa.

Dikutip kabarbanten.pikiran-rakyat.com, dari kanal Youtube Pustaka Digital, memancing ikan ternyata ada manfaatnya dan lumayan banyak bagi kesehatan.

Bagi sebagian orang, memancing ikan adalah sebuah kegiatan yang menjemukan. Namun tidak sedikit pula, justru banyak orang yang menjadikannya hobi.

Baca Juga: Ragam Makanan Penguat Imunitas Tubuh di Tengah Pandemi Covid-19, Ada Bumbu Dapur Juga Loh!

Para pemancing ikan, bahkan rela duduk berjam-jam ditempat pemancingan, untuk menunggu umpan disambar ikan.

Meski tangkapan hasil memancing ikan sedikit dan tak banyak biaya dari hasil tangkapan. Para pemancing ikan tersebut rela merogoh kocek lebh dalam demi kepuasan tersendiri.

Peralatan untuk memancing ikan, biasanya butuh kocek yang tidak sedikit. Hal itu dilakukan apabila memancing ikan di laut. Kalaupun harga peralatan memancing murah, hanya untuk memancing ikan, sekedar iseng seperti di sungai,rawa-rawa atau di empang.

Namun, apapun lokasinya dan dimana memancingnya. Ternyata memancing ikan memiliki kesehatan bagi tubuh. Dan disebut membuat seseorang lebih bahagia dan bugar, benarkah demikian.

Baca Juga: Sandy Walsh Cetak Gol Sensasional untuk KV Mechelen, Lakukan Sundulan Terbang

Manfaat memancing ikan bagi kesehatan adalah menghilangkan stres. Menurut para pemancing, aktivitas melempar kail dan menunggu ikan dan menarik kail merupakan aktivitas pelepas stres.

Selain itu, dengan kegiatan memancing ikan, tubuh mendapat sensasi, relaksasi saat menikmati pemandangan alam disekitar seperti, sungai, danau atau laut.

Jika memancing sejak pagi buta, kita juga bisa menikmati hangatnya sinar matahari paparan pagi. Hal ini akan menjadi pikiran dan otak semakin rileks.Dan paparan sinar matahari dapat memperkuat imunitas tubuh.

Selain itu, memancing ikan dapat juga menjaga kebugaran fisik. Selain kolam pemancingan, tempat-tempat memancing lainnya memerlukan tenaga ekstra untuk mencapai lokasi pemancingan tersebut.

Misalnya dengan mendayung sampan, bersepeda atau berjalan kaki. Dengan begitu fisik akan tetap bugar dan semakin kuat.

Memancing ikan juga dapat melatih kesabaran. Memancing ikan juga dapat melatih efek sabar dalam meraih sesuatu.

Hal ini terlihat dalam momen-monen memancing. Menunggu umpan disambar ikan adalah sebuah usaha yang ternyata berguna untuk melatih kesabaran.

Baca Juga: Tingkatkan Imunitas Tubuh di Tengah Pandemi Covid-19, Berikut Vitamin dan Suplemen Yang Wajib Dikonsumsi Anak

Memancing ikan juga memerluas pergaulan. Tidak hanya baik untuk kesehatan, hobi memancing juga mendapatkan banyak teman dan pergaulan.

Dimana para pemancing saling bertukar pikiran dan informasi terkait hobi tersebut. Dan tidak kalah pentingnya juga bisa menjadi relasi bisnis.

Yang tidak kalah pentingnya, manfaat memancing ikan adalah terapi kejiwaan. Kegiatan memancing dijadikan terapi kegiatan jiwa.

Salah satunya, ada dua unit rumah sakit di Negara Skotlandia yang menggunakan terapi kejiwaan para pasiennya dengan tekhnik memancing ikan.

Gaess, kalau sudah tahu manfaat memancing ikan, tunggu apalagi. Siapkan kail, joran dan umpan disesuaikan saja dengan isi dompet yang ada. Terus kita cari tempat mancing ikan yang dekat, selamat menikmati strike.***

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: Youtube Pustaka Digital


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah